Cara Format USB Flash Drive

USB flash drive pertama kali dikembangkan Prof Fujio Masuoka. Alat penyimpanan data itu terdiri atas empat komponen utama, yaitu USB connector, controller, flash memory chip, dan crystal oscilator. Dari keempat komponen utama itu, yang berfungsi sebagai penyimpan data ialah flash memory chip, dan bukan disk. USB flash disk tidak menggunakan media disk sebagai penyimpan data. Jadi, tidak ada hubungan antara disk dan flash disk.
Untuk lebih memahaminya, mari kita buka Merriam-Webster Dictionary. Dalam kamus itu, salah satu kata disk berarti (piringan bundar datar yang dilapisi zat magnetik yang digunakan komputer untuk menyimpan data).
Dari pengertian itu, dapat dipahami bahwa USB flash disk tidak mempunyai komponen yang berbentuk piringan untuk menyimpan data. Flash disk menggunakan chip sebagai penyimpan, bukan disk. Yang mempunyai komponen seperti itu ialah komputer atau laptop. Dengan demikian, benar bahwa istilah yang digunakan untuk media penyimpanan komputer ialah hard disk atau bisa juga disebut hard drive. Namun, kurang tepat rasanya jika kita juga menamai media penyimpanan kecil itu dengan USB flash disk. Karena itu, istilah yang tepat untuk itu ialah USB flash drive, bukan USB flash disk.
Istilah flash disk hanya populer di Indonesia, tidak di negara-negara lain. Hal itu mungkin saja disebabkan ada pemahaman dalam benak masyarakat bahwa media penyimpanan data itu selalu mengandung kata disk, seperti disket, video compact disk, dan digital versatile disc. Padahal, tidak selalu seperti itu. Disk hanya salah satu alat yang digunakan untuk menyimpan data. Namun, bukan berarti semua alat penyimpan data lantas kita sematkan kata disk.
Diska Lepas USB atau dikenal juga sebagai Kandar Kilas USB atau yang lebih populer dalam bahasa Inggris USB flash drive adalah alat penyimpanan data memori kilat tipe NAND yang memiliki alat penghubung USB yang terintegrasi. Flash Drive ini biasanya berukuran kecil, ringan, serta bisa dibaca dan ditulisi dengan mudah. Kapasitas yang tersedia untuk USB Flash Drive ada dari 64 megabita sampai 512 gigabita. Besarnya kapasitas media ini tergantung dari teknologi memori kilat yang digunakan.
USB Flash Drive memiliki banyak kelebihan dibandingkan alat penyimpanan data lainnya, khususnya cakram flopi atau cakram padat. Alat ini lebih cepat, kecil, dengan kapasitas lebih besar, serta lebih dapat diandalkan (karena tidak memiliki bagian yang bergerak) daripada disket.
Namun USB Flash Drive juga memiliki umur penyimpanan data yang singkat, biasanya ketahanan data pada USB Flash Drive ini rata-rata 5 tahun. Ini disebabkan oleh memori kilat yang digunakan tidak bertahan lama. Bandingkan dengan cakram keras yang memiliki ketahanan data hingga 12 tahun, CD/DVD berkualitas (dan bermerek terkenal) selama 15 tahun jika cara penyimpanannya benar.
Sudah jelaskah,  yu kita langsung bagaimana cara format flash drive atau sering disebut flash disk;
langkah pertama masukan Flash Drive ke Laptop atau PC seperti pada gambar berikut ini



langkah selanjutnya bilamana tidak tampil notifikasi, langsung aja masuk ke windows ekplorer


ini adalah tampilan windows explorer, langkah selanjutnya adalah klik mouse sebelah kanan seperti pada gambar di bawah




arahkan mouse ke perintah format lalu klik mouse sebelah kiri di tulisan format hingga muncul kotak dialog format seperti pada gambar di bawah ini


pada kotak dialog format untuk capacity, file system, alocation unit size biarkan secara secara defaults sementara di volume label ketikan nama lebel flesh drive anda, enggapun gak jadi masalah, tetapi pada kali ini saya merubahnya menjadi data pribadi seperti pada gambar


Ceklis pada Quick Format  lalu dilanjutkan dengan klik tombol start hingga muncul kotak dialog sebuah peringatan bahawa data yang ada pada flash drive akan dihapus semuanya.



jika anda setuju bahwa data anda akan di hapus klik Ok kalau tidak jadi format klik Cancel langkah selanjutnya menunggu sebentar  bahwa format flash drive sedang berjalan seperti gamabar ini

tak lama muncul kotak dialog konfirmasi bahwa format telah selesai atau format complit


klik Ok dan tampil kembali gambar kotak dialog seperti semula
Lalu klik tombol Close untuk mengakhiri proses format flash drive, (jangan klik tombol start kembali kerna akan kembali ke langkah semula) selesai sudah cara format flash drive dan hasilnya seperti pada gambar di bawah ini
sekarang di flash drive sudah tidak ada lagi data, dan tampak kosong.

Sekian dan terima kasih

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Format USB Flash Drive"

Post a Comment